Home / Pojok Inspirasi / Tabel Menghafal Qur’an 30 juz hanya dalam waktu kurang dari 3 bulan

Tabel Menghafal Qur’an 30 juz hanya dalam waktu kurang dari 3 bulan

menghafal Alquran dalam 3 bulan

Tabel Menghafal Qur’an 30 juz hanya dalam waktu kurang dari 3 bulan

Mungkin ada terbesit dalam benak sebagian kita, Kok banyak ya jumlah penghafal qur’an? Kok bisa ya orang menghafalkan Qur’an 30 juz ? Kok bisa ya seorang anak kecil usia dibawah 10 Tahun bisa hafal qur’an? Kok bisa ya seorang lansia usia diatas 60 tahun bisa hafal qur’an 30 Juz? Dan banyak lagi mungkin pertanyaan sebagian kita tentang Alqur’an dan para penghafal Qur’an. Kenapa bisa begitu ya?

menghafal Alquran dalam 3 bulanIni dia jawabannya teman-teman, karena Alqur’an itu adalah mukjizat dari Allah Swt kepada Rasulullah Saw, ini adalah mukjizat yang besar yang diturunkan kepada Nabi kita tercinta. Alqur’an itu dibaca berpahala, bahkan sekedar mendengarkan itu selain berpahala juga mendatangkan rahmatnya Allah Swt. Jika ada orang sakit kemudian dibacakan Alqur’an maka orang tersebut senang, bahagia dan tidak merasa terganggu, kenapa karena itu Mukjizat. Bandingkan jika kita menyetel musik didepan orang sakit, walaupun itu lagu yang dia suka, tapi karena lagi sakit dia menjadi tidak suka bahkan marah.

Alqur’an tiap hari diulang-ulang, ada yang mengulang beberapa lembar, ada yang 1 juz bahkan ada yang 5-10 juz di ulang-ulang perhari, pertanyaannya kok gak bosen ya? padahal jika kita membaca buku atau novel dan kita sudah tamat membacanya tapi ternyata kita males untuk mengulanginya, kita bosen ketika sudah tamat, kok bisa beda ya? karena Alqur’an itu mukjizat. Maka bersyukurlah kita hari ini karena kita bisa membaca, mempelajari, mentadaburi, berlama-lama dalam majelis yang diajarkan Alqur’an dan bisa menghafal Alqur’an. Alhamdulillah. Allah Swt Berfirman, :

وَلَقَدْ يَسَّرْنَا الْقُرْاٰ نَ لِلذِّكْرِ فَهَلْ مِنْ مُّدَّكِرٍ

Dan sungguh, telah Kami mudahkan Al-Qur’an untuk peringatan, maka adakah orang yang mau mengambil pelajaran?” (QS. Al-Qamar 54: Ayat 17).

Kembali kepertanyaan awal, kok bisa ya orang-orang ramai menghafalkan Alqur’an? ini dia jawaban dari Allah Swt yang diabadikan didalam Alqur’an surah Al Hijr ayat 9, :

اِنَّا نَحْنُ نَزَّلْنَا الذِّكْرَ وَاِ نَّا لَهٗ لَحٰـفِظُوْنَ

Sesungguhnya Kamilah yang menurunkan Al-Qur’an, dan pasti Kami (pula) yang memeliharanya.

Ini adalah jaminan bahwa Alqur’an tidak dapat dipalsukan dan jika ada yang ingin memalsukan pasti ketahuan, karena Allah Swt yang menggaransi langsung akan kebenaran Alqu’an. Yuk sebagai seorang muslim kita bersemangat belajar dan mempelajari Alqur’an, kita semangat membaca Alqur’an dan menghafalnya. Semoga kita semua tergolong sebagai ahli qur’an dan mendapatkan syafa’at dari Alqur’an yang kita baca sehari-hari. Rasulullah Saw bersabda,’

اقْرَءُوا الْقُرْآنَ فَإِنَّهُ يَأْتِي يَوْمَ الْقِيَامَةِ شَفِيعًا لِأَصْحَابِهِ

Bacalah Alqur’an, sesungguhnya ia datang pada hari kiamat memberi syafaat kepada pembacanya”. (HR. Muslim).

Sebarkan konten ini, agar banyak yang termotivasi belajar dan menghafalkan Alqur’an. Jika teman-teman belum bisa membaca Alqur’an dan ingin belajar membaca Alqur’an bisa mengikuti program Privat Mengaji yang diadakan Assyukur Istiqomah | Informasi kegiatan 081314658527.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *